© COOL INSIDE - MEDIA INFORMATION ONLINE - MENYAJIKAN BERITA DAN INFORMASI YANG LAYAK ANDA BACA

SLASH KONSER DI INDONESIA

SLASH KONSER Slash ?! Masih inget sama gitaris berambut gimbal dengan ciri khas topi tingginya itu ? Mantan gitaris grup band ternama Guns N Roses, yang bernama asli Saul Hudson itu akan menggebrak Jakarta pada bulan Agustus nanti, tepatnya pria kelahiran London, Inggris ini akan menggelar konsernya di  Istora Senayan, Jakarta pada hari Selasa, 3 Agustus 2010.

Slash, selain mantan gitaris Guns N Roses, juga pernah membentuk grup bernama Slash Snakepit dan melepas 2 album IT'S FIVE O'CLOCK SOMEWHERE dan AIN'T LIFE GRAND, kemudian Slash juga sempat membentuk band  Velvet Revolver dengan 2 album yang berjudul CONTRABAND dan LIBERTAD. Kedua album ini pun mendapat sambutan baik dari para fans-nya.

Sobat yang pernah dan masih nge-fans dengan grup musik GUNS N ROSES sempat merasa kecewa karena Slash sudah tidak lagi menjadi gitarisnya. Namun Slash tetap eksis sampai sekarang dalam bermusik untuk selalu menemani para penggemarnya.

Line up lengkap dalam World Tour 2010 adalah :
1. Lead Guitar : Slash
2. Vocalist : Myles Kennedy (Alter Bridge)
3. Rhythm Guitar : Bobby Schneck (Weezer, Greenday, Slash’s Blues Ball dan Aerosmith)
4. Bass : Todd Kerns (Age of Electric, Static in Stereo, Sin City Sinners)
5. Drums : Brent Fitz (Alice Cooper dan Vince Neil)

Konser ini adalah rangkaian dari promo album solo Slash bertajuk 'Slash'.

Sumber : detikcom

Silahkan Berbagi Artikel ini ke : Facebook Twitter Google+

Terimakasih Atas Kunjungan Anda

INFORMASI LAINNYA:



 

Copyright 2015 | COOL INSIDE - Media Informasi Online | Designed by coolinside | Dofollow

© COOL INSIDE - Best View on Google Chrome

Back To Top